Samudra Biru - Satu lagi seorang anak pengidap Pica tapi bila ini hanya suka menghirup baunya bukan meminum seperti Jesen yang berasal dari Lampung. Jika Anda ingin membacanya tentang pica silahkan klik di sini kami sudah rangkum dimana 15 kasus pica menimpa anak di Indonesia.
Seorang bocah di Desa Mallari, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, memiliki hobi aneh. Bagaimana tidak? Anak 9 tahun bernama Fajar. Aneh, Bocah ini gemar hirup bau bensin.
Fajar selalu membawa botol bekas bensin dan selalu diletakkan dekat hidungnya untuk dihirup. Menurut sang ibu, Yabe, kebiasaan unik anaknya sudah terlihat sejak Fajar berumur tiga tahun.
Anehnya pula, anak ini tidak pernah terlihat sakit akibat kebiasaan anehnya itu. Hanya saja, hingga kini Fajar masih sulit berkomunikasi dengan baik. "Dia selalu menangis minta uang untuk dibelikan bensin. Kalau saya tidak punya uang, biasanya dia mendatangi sembarang motor dan menyetopnya untuk minta bensin. Kalau diberi uang, jajan bensin saja, yang dia beli bukan kue," ungkap Yube, Kamis (21/4/2011).
Perilaku putra bungsu dari 12 bersaudara itu memang mengkhawatirkan. Hanya saja orangtua Fajar mengaku tidak bisa berbuat apa-apa. Padahal, bensin diyakini mempunyai kandungan yang bisa memengaruhi perkembangan saraf anak.
Menurut salah seorang tetangganya, Amin, jika melihat Fajar menangis, para tetangga sudah memastikan hal itu karena si bocah ingin menghirup bau bensin. "Bahkan hingga malam dia (Fajar) selalu membawa botol bekas bensin. Pokoknya tidak bisa lepas dari bau bensinlah," ujar Amin.
Link kami: http://samudrabirucinta.blogspot.com/2011/04/aneh-bocah-ini-gemar-hirup-bau-bensin.html
Komentar :
Post a Comment
Sahabat terima kasih atas kunjungan dan komentarnya, semoga bisa memperkuat tali persahabatan online/offline kita. Blog ini Adalah Waqaf onlineku untuk semua, mohon jikalau ada yang tidak benar diluruskan, bagiku menjadi blogger adalah panggilan jiwa untuk membuka ruang bagi saujana. Hidup untuk memberi; Berilmu Amaliyah, Beramal Ilahiyah, Memberi Merupakan Puncak Kebahagiaan. Semoga manfaat. Salam