Pemain Naturalisasi Gagal Pada Seleksi I Timnas U-23

Seperti dilansir berita Vivanews tiga pemain yang dua diantaranya berasal dari luar negeri yang sekiranya hendak di naturalisasi masing-masing Andrea Bitar, James Zaidan Saragih, dan Arthur Irawan gagal melewati seleksi I masuk skuad Timnas Garuda Indonesia. Arthur yang asli WNI bermain di klub Inggris Lytham Town praktis tidak mampu memenuhi ambisinya untuk dapat bermain sebagai pemain Timnas. 

Asisten pelatih Wolfgang Pikal mengatakan, mereka masih terlalu muda dan pemain naturalisasi seharusnya lebih baik dari pemain lokal. sementara untuk semua pemain lokal dari seleksi I baru akan diambil keputusan tanggal 17 Januari 2011.

Seleksi tahap I digelar dari tanggal 7-9 Januari 2011. Sedangkan seleksi tahap II dan III digelar pada 11-13 Januari dan 15-17 Januari 2011. Seleksi tahap I dan II diprioritaskan untuk Pra Olimpiade 2012. Sedangkan seleksi terakhir untuk melengkapi skaud SEA Games 2011.


sumber : Vivanews
http://samudrabirucinta.blogspot.com

Komentar :

ada 0 Komentar ke “Pemain Naturalisasi Gagal Pada Seleksi I Timnas U-23”

Post a Comment

Sahabat terima kasih atas kunjungan dan komentarnya, semoga bisa memperkuat tali persahabatan online/offline kita. Blog ini Adalah Waqaf onlineku untuk semua, mohon jikalau ada yang tidak benar diluruskan, bagiku menjadi blogger adalah panggilan jiwa untuk membuka ruang bagi saujana. Hidup untuk memberi; Berilmu Amaliyah, Beramal Ilahiyah, Memberi Merupakan Puncak Kebahagiaan. Semoga manfaat. Salam

 
Cheap Web Hosting