:para pujangga
wahai para pujangga?
kata kalimat yang kau lukis di dinding berandamu
rimbunkan batas ejaku, hijau daun di halaman
ku pungut satu-satu
dengan hati, aku letakkan di keranjang sanubari
menempa pena sederhanaku, selagi di bungkus kata bara
jadikan tajam penuh arti di bentang masa
di tiap nama ku pahat,
di ruang ingatan
hiasi tepi
tahukah engkau?
hidangan yang kau sajikan,
kenyangkan rasa merasuk ke jiwa
tak sebatas singgah di lidah semata
perjalananmu telah menempuh jauh
rambu palsu terpajang miring
menelikung di tiap waktu
serbuan tentaratentara lain warna
yang sejatinya sama, menggelitikmu
kibarkan panjipanji
adu pengakuan
anto hprastyo
lelaki sederhana belajar dari sang pujangga kata
Tuesday, March 09, 2010
admin
Komentar :
Post a Comment
Sahabat terima kasih atas kunjungan dan komentarnya, semoga bisa memperkuat tali persahabatan online/offline kita. Blog ini Adalah Waqaf onlineku untuk semua, mohon jikalau ada yang tidak benar diluruskan, bagiku menjadi blogger adalah panggilan jiwa untuk membuka ruang bagi saujana. Hidup untuk memberi; Berilmu Amaliyah, Beramal Ilahiyah, Memberi Merupakan Puncak Kebahagiaan. Semoga manfaat. Salam